Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Berhati-Hatilah, Jika Di Rumah Anda Banyak Cicak!!! Mungkin Itu Pertanda Bagi Anda......

 

BismillahirRohmanirRohiiim...


Hati - hatilah jika terdapat banyak cicak di rumah anda...!!!


Dalam dunia ruqyah, cicak termasuk makhluk pembawa sihir dan harus dibasmi.

Didalam shahih Muslim, Sunan Abu Daud dan Jami’ at Tirmidzi dari Abu Hurairoh berkata : Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam bersabda,

”Barangsiapa membunuh cicak maka pada awal pukulannya baginya ini dan itu satu kebaikan. Barangsiapa yang membunuhnya dalam pukulan kedua maka baginya ini dan itu satu kebaikan yang berbeda dengan yang pertama. Jika dia membunuhnya pada pukulan ketiga maka baginya ini dan itu kebaikan yang berbeda dengan yang kedua".


Didalam “al Mu’jam al Ausath” milik Thabrani dari hadits Aisyah berkata,

”Aku mendengar bahwa Rasulullah saw bersabda,

'Barangsiapa yang membunuh cicak maka Allah akan menghapuskan tujuh kesalahan atasnya.'”


Ibnu Majah meriwayatkan didalam “Sunan” nya dari Saibah Maulah al Fakih bin al Mughiroh bahwa dirinya menemui Aisyah dan melihat di rumahnya terdapat sebuah tombak yang tergeletak. Dia pun bertanya kepada Aisyah,”Wahai Ibu kaum mukminin apa yang engkau lakukan dengan tombak ini?”

Aisyah menjawab,

”Kami baru saja membunuh cicak-cicak".


Sesungguhnya Nabi Shallallahu Alaihi Wasallam pernah memberitahu kami bahwa tatkala Ibrahim As dilemparkan ke dalam api tak satu pun binatang di bumi saat itu kecuali dia akan memadamkannya kecuali cicak yang meniup-niupkan apinya. Maka Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam memerintahkan untuk membunuhnya.”

Kitab “az Zawaid” menyebutkan bahwa hadits Aisyah ini shahih dan orang-orangnya bisa dipercaya.


Dalam sebuah artikel yang pernah anaa baca. Ternyata kita harus berhati hati jika di rumah banyak sekali cicak selain hewan yang merugikan bernama tikus.


Untuk itulah mengapa hewan kecil melata bernama "cicak" ini di sunnahkan untuk di bunuh.


Ternyata banyak hikmahnya lho Sahabat fillah, di antaranya :


1. Kotoran dan bangkai cicak najis..


"Yang rajih adalah pendapat jumhur ulama, bahwa kotoran cicak dan juga bangkainya adalah termasuk najis. Sehingga wajib dihindari dan dibersihkan jika mengenai badan, pakaian atau tempat-tempat yang dipakai untuk beribadah. Wallahu a’lam"


2. Cicak adalah musuh Nabi Ibrahim


Cicak memiliki sifat munafik yakni berkhianat.

Dalam haditsnya Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wa Salam bersabda yang artinya: “Bahwasanya ketika Nabi Ibrahim As dilemparkan ke dalam api maka mulailah semua hewan melata berusaha memadamkannya, kecuali cicak. Karena sesungguhnya cicak itu mengembus-embus api yang membakar Nabi Ibrahim.”

(HR. Ahmad)


3. Membunuh Cicak berpahala


Didalam kitab Shahih Muslim disebutkan,

“Barangsiapa yang membunuh cicak pada satu kali pukulan maka baginya seratus kebaikan. Dan jika pada pukulan kedua maka baginya (kebaikan) berbeda dengan itu (yang pertama), dan jika pada pukulan ketiga maka baginya (kebaikan) berbeda dengan itu (yang kedua).”


4. Cicak bisa menjadi media sihir


Mungkin pernah terjadi, ada cicak yang tiba-tiba sudah mati mengering. Atau hangus. Dan kita perlu waspada karena cicak ini termasuk hewan melata yang sering di jadikan media pembawa sihir. Banyak dari golongan jin yang menjelma rupa menjadi cicak (hewan melata) untuk meletakkan racun sihir dirumah.


Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam telah mengabarkan kepada kami bahwasannya jin itu terdiri dari tiga kelompok.

๐Ÿ‘‰ Pertama, jin yang selalu beterbangan (melayang) di udara,

๐Ÿ‘‰ kedua, jin dalam wujud hewan melata dan

๐Ÿ‘‰ ketiga, jin yang mempunyai tempat tinggal dan suka bepergian”

(HR. Thabrani, Hakim, Baihaki dengan sanad yang shahih).


5. Cicak mengandung bakteri escherichia coli (E coli)


Mikroba yang terkandung dalam cicak bisa menyebabkan sakit perut dan membahayakan kesehatan tubuh. Maka harus hati hati jika ada makanan atau minuman yang kejatuhan kotoran cicak.


Jangan lupa menutup makanan dan minuman kita di malam hari karena kita tidak pernah tau ada penyakit apa yang masuk ke dalamnya termasuk salah satunya jika cicak menjilatinya.


Rasulullah bersabda:

"matikanlah lampu-lampu kalian, jika kalian hendak tidur. Dan tutuplah pintu-pintu serta tutuplah bejana serta wadah-wadah makan dan minum kalian"

(HR. Bukhari)


Menyikapi hadits-hadist tersebut diatas sikap yang tepat dalam memahami perintah Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam adalah sikap “sami’na wa atha’na” (tunduk dan patuh sepenuhnya) dengan berusaha mengamalkan sebisanya.

Wallahu a'lam...

Semoga bermanfaat dan menambah wawasan!

Salam santun silaturohim ukhuwahfiillah ๐Ÿ™๐Ÿ™


#Kajianั–slam